Nonton bioskop sendirian

Oke, judulnya memang sudah cukup bikin sedih. Nggak tahu apa alasannya, nonton bioskop sendirian di republik ini memang sudah jadi semacam aib. Kesannya pasti nggak jauh dari kesepian, nggak punya teman, menyedihkan. Makanya seumur hidup, aku punya rekor nggak pernah nonton bioskop sendirian. Rekor yang memang nggak mungkin masuk guinness world record juga sih, tapi aku tetap bangga. Aku nggak pernah nonton sendirian walaupun kata orang kesenangan bisa dinikmati dari kesendirian, karena menurutku bersenang senang itu nggak asik kalau dinimkati sendirian. Tapi pada akhirnya rekor nggak penting itu pecah juga semenjak 2 minggu yang lalu. Belakangan aku sadar, kalau untuk film box office yang bener bener hits semacam Hunger Games aku memang selalu bisa dapat teman nonton dengan mudah, tapi sudah banyak juga film yang sebenarnya pengen kutonton di bioskop tapi akhirnya nggak jadi karena nggak punya teman yang mau diajak dan bayar tiket sendiri. Rata rata dari mereka selalu me